Tertibkan Seword, Kolaborasi Media dengan Pemerintah Tangkal Hoax

News599 Dilihat

JAKARTA – Perkembangan informasi dan digitalisasi ternyata makin mempermudah penyebaran berita bohong (hoax) di masyarakat.

Untuk itu, perlu peran media berkalaborasi dengan pemerintah dan semua stakeholder untuk menangkal berita yang akan merugikan masyarakat.

Hal itu diungkapkan aktivis Corong Rakyat Collin, hari ini.

“Maraknya berita hoax di masyarakat belakangan cukup mengkhawatirkan dan meresahkan. Semua pihak harus mengedukasi masyarakat untuk memilih dan memilah berita yang benar dan tidak,” kata Collin.

Dia meminta juga kepada Pemerintah sebagai pemangku kebijakan di bidang informasi melakukan verifikasi terhadap situs dan pernyataan masyarakat lewat media sosial maupun media internet lainnya. Bila ada diindikasi menyebarkan hoax, maka pemerintah akan men-take down berita itu agar tidak meresahkan masyarakat.

“Banyak media yang meresahkan, agar bisa ditindak lanjuti. Apalagi media seperti seword.com harus di tertibkan karena ada pihak yang resah bahkan pernah melaporkannya ke pihak berwajib,” bebernya..

Kata dia, hal lain yang bisa menangkal hoax adalah memproses secara hukum para penyebar hoax dengan menjeratnya melalui Undang-Undang Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) atau KUHP agar pelaku bisa berpikir ulang terlebih dahulu sebelum menyebarkan hoax.

“Masyarkat Indonesia harus bisa lebih maju dengan cara memfilter berita yang diterima sebelum disebarkan kepada publik. Bila itu sudah dilakukan penyebaran hoax akan berkurang,” tukasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *